Wecarejatim.com, Sampang – Jemaah Haji Sampang yang tergabung di kloter SUB 99 tiba di Asrama Haji Sukolio Surabaya, Sabtu 20 Juli 2024 Pukul 11.30 WIB.
Petugas Haji Kloter 99, Abdul Wafi menyampaikan, jemaah haji Kabupaten Sampang mendarat dengan selamat di bandara Surabaya.
“Alhamdulillah para jamaah tiba di Bandara Surabaya dengan selamat lancar dan aman. Semoga para jamaah haji mendapat predikat haji mabrur,” kata Wafi.
Plt Kasi Haji dan Umrah Kemenag Sampang, Saifuddin menyampaikan, dalam mekanisme penjemputan para jamaah tiba di Sampang ada dua sesi.
Untuk Kloter 98 diperkirakan akan tiba dipendopo pada 09.00 – 10.00 WIB. Sementara untuk kloter 99 akan tiba di Sampang pada 12.30 – 13.00 WIB.
“Sementara bagi para keluarga penjemput wajib mempunyai surat undangan dari KBIH atau dari Kemenag. Hal itu sebagai syarat masuk Pendopo dan mengambil tas koper haji,” ucapnya.